Daftar Penulis
Sort By
Zaki Fahrizal lahir di Lingkungan Karundang Klektor, Kelurahan Karundang, Kecamatan Cipocok Jaya, Kota Serang, Provinsi Banten, 13 Maret 1992 merupakan anak kedua dari dua bersaudara. Menulis puisi, cerpen, dan esai. Beberapa karyanya dimuat dalam surat kabar lokal dan nasional seperti: Koran SIndo, Tangsel Pos, Banten Raya, Banten Pos, Kabar Banten, Radar Banten, Harian Haluan Sumatera Barat, Harian Pagi Padang Ekspres, dan Harian Umum Riau Pos. Buku pertamanya “Dari Kolom ke Kolom” terbit di awal tahun 2018, buku kedua berjudul ”Sudut Pandang” juga terbit di awal tahun 2018. Sedangkan buku berjudul “Primadona Jaran Goyang” dan buku nonfiksi berjudul “Narasi dan Eksposisi” terbit di pengujung tahun 2018. Pernah mendapat juara lomba guru berprestasi SMA Inklusi tingkat Provinsi Banten dan menjadi finalis lomba guru berprestasi SMA Inklusi tingkat nasional, serta pernah mendapat peringkat kedua pada Lomba Menulis Artikel Memperingati Hari Aksara Internasional Tingkat Kota Serang 2017.  
Active, calm
Lahir di Lebak, 26 Juni 2000 sebagai makhluk yang berjiwa, maka sastra adalah nyawa bagi saya, bak seranting kering—akan terus beradu dengan tanah di tengah basah, bercumbu dengan aroma kala sendu menapaki hujan. Hal yang menjadikan saya termotivasi untuk terus mengembangkan bakat. Menulis adalah salah satu hal yang saya lakoni saat ini, saya menyadari—semakin banyak saya menulis maka semakin banyak kerampungan yang saya dapatkan.