Dudih Sutrisman Asri
DUDIH SUTRISMAN ASRI, S.Pd., lahir di Sumedang, Jawa Barat. Menempuh pendidikan dasar dan menengahnya di Kabupaten Sumedang, kemudian meraih gelar sarjananya dari Departemen Pendidikan Kewarganegaraan, Fakultas Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial, Universitas Pendidikan Indonesia pada tahun 2015. Aktif di berbagai organisasi diantaranya sebagai Ketua Umum Unit Pers dan Penerbitan HMCH UPI (2012-2013), Ketua Umum Paguyuban Mahasiswa Insun Medal Sumedang (2013-2014), Ketua Civics Hukum Debate Club UPI (2014-2015), Direktur REMA Studio UPI (2013-2014), pengurus BEM HMCH FPIPS UPI (2012-2014), pengurus Senat Mahasiswa FPIPS (2014-2015), pengurus BEM REMA UPI (2012-2014), Ketua II Presidium Mahasiswa Sumedang (2013-2016), Demisioner Campus Day Sumedang, dan Inisiator Forum Sumedang Muda (FSM), Ketua Umum Paguyuban
Wanoja Jajaka Budaya Jawa Barat (2016-2019), Pembina Paguyuban Wanoja Jajaka Budaya Jawa Barat (2019-sekarang), Anggota Asosiasi Analis Kebijakan Indonesia (2022-sekarang). Selain aktif di berbagai organisasi, juga kerap mendapatkan berbagai prestasi/penghargaan di antaranya peraih Djarum Beasiswa Plus (Beswan Djarum) tahun 2013, peraih Juara 1 Lomba Debat PKn UPI tahun 2012, Peraih Juara 1 Lomba Debat PKN Tingkat Nasional tahun 2012, meraih Red Ribbon Award pada Character
Building Beswan Djarum tahun 2013, Juara Debate Competition Beswan Djarum 2014, Finalis Regional Writing Competition Beswan Djarum tahun 2014, Finalis Lomba KTI Kota Bandung tahun 2015, Duta Bahasa Jawa Barat tahun 2015, serta Jajaka (Duta Wisata) Kabupaten Sumedang. Saat ini aktif di bidang kajian Politik, Sosial, dan Budaya. Beberapa buku yang telah ditulis oleh Mahasiswa S2 Ilmu Politik Universitas Nasional ini antara lain berjudul, “Mengenal Sejarah Sumedangku” dan “Pendidikan Politik, Persepsi, Kepemimpinan, dan Mahasiswa”