ISBN :
978-602-5877-29-2
e-ISBN :
978-602-5877-32-2
Isi Buku 232 Halaman (0 Colour + 232 B/W)
Bagi seorang perempuan, hamil dan melahirkan adalah peristiwa yang menakjubkan sekaligus unpredictable. Sebaik apa pun rencana dan persiapan yang sudah dilakukan, nyatanya, ketika saatnya tiba, tidak semua hal berjalan seperti yang diharapkan.
Pada dasarnya, setiap kehamilan dan persalinan adalah unik. Nyaris tak ada pengalaman yang benar-benar sama. Seperti itulah kisah-kisah yang ada dalam buku ini. Masa kehamilan Sembilan bulan harus dilewati dengan berbagai cerita. Penantian sekian lama, pendarahan, placenta previa, hamil palsu, kehamilan kembar, kengser, bahkan depresi dan penolakan yang sempat hadir di awal kehamilan mewarnai perjalanan itu.
Kisah suami yang mual-muntah setiap kali sang istri hamil pun ternyata bukan humor rekaan, tetapi benar-benar nyata. Selain itu, momen persalinan pun tak kalah dramatis. Tak jarang, kehamilan yang berjalan mulus ternyata harus berakhir di meja operasi karena kondisi medis yang tak terelakkan.
Untuk para ibu, membaca buku ini akan membawa Anda pada kenangan tak terlupakan saat anugerah itu datang. Bagi para calon ibu, kisah dalam buku ini insya Allah bermanfaat untuk lebih memahami dan mempersiapkan diri menyambut momen tersebut. Dan bagi mereka yang masih merindukan kehadiran makhluk kecil dalam rahimnya, kisah-kisah dalam buku ini bisa menjadi penyemangat untuk terus berikhtiar dan berdoa meminta kepada-Nya.