Ecoliteracy: Literasi Dasar yang Terlupakan?
riyanryo@gmail.com
Share
Harga

Rp. 58.000
ADD TO CART
ISBN : 978-602-5776-99-1
e-ISBN : 978-602-5804-09-0
Isi Buku 146 Halaman (0 Colour + 146 B/W)

Saat ini, gerakan literasi sekolah dan guru gencar dikampanyekan oleh pemerintah. Harapan dan tujuannya sangat positif, agar pelajar dan guru mampu mengembangkan diri melalui literasi, yakni melalui kegiatan membaca dan menulis. Akan tetapi, bentuk-bentuk literasi lainnya agaknya terlupakan, sebut saja literasi media, literasi sosial, literasi sains, dan ecoliteracy atau literasi ekologis. Padahal, Indonesia merupakan salah satu negara rawan bencana ekologis seperti kebakaran hutan, banjir, longsor, kekeringan, dan lain sebagainya. Bencana-bencana tersebut notabene merupakan bencana yang diakibatkan oleh kurangnya ecoliteracy individu dan masyarakat. Semua solusi penanganan bencana ekologis itu ada pada ecoliteracy. Lantas, apa itu ecoliteracy? Bagaimana cara ecoliteracy menyelamatkan masyarakat? Bagaimana pula penerapan pembelajaran ecoliteracy di sekolah? Semua itu akan dibahas dalam buku ini. Buku ini layak bahkan penting sekali dibaca bagi guru, dosen, pelajar, mahasiswa, aktivis LSM lingkungan hidup, birokrat, dan bagi orang awam sekalipun. Buku ini hadir sebagai solusi pembentukan insan-insan ecoliterate penyelamat keberlangsungan lingkungan hidup di masa depan. Selamat membaca, salam #ecoliteracy!
  • Belum ada review untuk buku ini.
  • Rekomendasi