ISBN :
978-602-0721-56-9
e-ISBN :
978-602-0721-57-6
Isi Buku 112 Halaman (0 Colour + 112 B/W)
Kreativitas berbahasa, seperti penyingkatan kata pada pesan teks singkat tampaknya banyak dilakukan oleh kalangan muda, termasuk mahasiswa. Akan tetapi, masih sedikit penelitian yang mengkaji pola singkatan dalam bahasa pesan teks; kebanyakan hanya mendeskripsikan singkatan kosakata berdasarkan maknanya, bukan dari segi proses penyingkatan kata. Bertitik tolak dari permasalahan tersebut, buku Mutilasi Morfologi Pesan Teks Zaman Now berusaha mengidentifikasi pola penyingkatan dalam pesan teks singkat dan faktor-faktor yang berpotensi mempengaruhi terciptanya penyingkatan tersebut.