Hikayat Kotaku (Writingthon Jakarta Timur) - TIDAK DIPERJUALBELIKAN
Pemenang dan Finalis Jakarta Writingthon Festival
Share
ISBN : 978-623-224-292-0
e-ISBN : 978-623-224-293-7
Isi Buku 246 Halaman (0 Colour + 246 B/W)

BUKU INI TIDAK DIPERJUALBELIKAN

Semoga generasi muda Jakarta dapat mengingat serta mengapresiasi sejarah dan budaya Jakarta, tempat di mana mereka dilahirkan, dibesarkan, dan berkarya, sehingga nilai-nilai sejarah dan budaya senantiasa melekat dan menjadi identitas yang memberikan warna bagi Jakarta Timur M. Anwar, S.Si, M.A.P. -Walikota Kota Administrasi Jakarta Timur

Jakarta Writingthon Festival menjadi ajang pencarian bakat menulis bagi masyarakat, terutama generasi muda dengan pendekatan budaya, sejarah, serta observasi. Drs. Wahyu Haryadi -Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi DKI Jakarta

Membaca karya tulis tentang kota tempat kita tinggal menimbulkan kebanggaan tersendiri dan membuat kita semakin peka terhadap apa yang terjadi di sekitar kita .... Selamat menikmati buku yang menjadi penanda bahwa Jakarta Timur punya banyak hal istimewa dan terus bergerak maju meningkatkan literasi Indonesia. Eka Nuretika Putra, S.H., M.H. -Kepala Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Administrasi Jakarta Timur
 
  • Belum ada review untuk buku ini.
  • Rekomendasi