Innovation for All (Writingthon Puspiptek 2018) B5 - TIDAK DIPERJUALBELIKAN
Para Pemenang Writingthon Puspiptek #2
Share
Harga

Rp. 0
ADD TO CART
ISBN : 978-602-0721-00-2
e-ISBN : -
Isi Buku 284 Halaman (0 Colour + 284 B/W)

Buku ini berusaha menyebarkan informasi kepada masyarakat tentang riset yang dilakukan para peneliti di Kawasan Puspiptek. Para peneliti tersebut berkarya di bawah naungan sejumlah lembaga, di antaranya BATAN (Badan Tenaga Nuklir Nasional), BPPT (Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi), dan LIPI (Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia). Artikel-artikel yang tersaji mengangkat tema utama 8 Fokus Pembangunan Iptek. Ditulis oleh para peserta Writingthon Puspiptek #2 yang terdiri atas blogger dan para peneliti di Puspiptek.

Buku ini merupakan salah satu cara untuk memperkenalkan kepada masyarakat bagaimana riset dan teknologi memiliki peran penting dalam kehidupan. Setiap penemuan terwujud berkat tangan-tangan dingin para peneliti. Dengan mengorbankan waktu dan pikiran, mereka mendedikasikan ilmu yang mereka miliki demi kemaslahatan bersama. Hal ini patut kita ketahui dan apresiasi, sehingga kita dapat semakin sadar bahwa ilmu pengetahuan merupakan salah satu fondasi untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik. Hal yang tak kalah penting ialah mendokumentasikan dan mengabarkan kepada khalayak tentang capaian-capaian ini. Kabar-kabar yang tersiar akan memberikan dampak positif bagi masyarakat sehingga lebih mencintai ilmu pengetahuan dan peduli terhadap riset. Prof. Dr. Ainun Naim-Sekjen Ristekdikti
  • Belum ada review untuk buku ini.
  • Rekomendasi